KETIK, SURABAYA – Digelar di Hangzhou Olimpic Centre Gymnasium, China BWF World Tour Finals berlangsung 11-15 Desember 2024.
Di grup A hari pertama gelaran turnamen sektor tunggal putri, Rabu 11 Desember 2024, menyajikan wakil Indonesia Gregoria Mariska Tunjung melawan wakil Jepang, Aya Ohori. Sayang wakil Indonesia kalah dari wakil Jepang straight set 15-21, 13-21.
Meladeni tunggal putri wakil Jepang Aya Ohori, Gregoria Mariska Tunjung atau Jorji langsung main dengan tempo tinggi.
Saling beradu lop panjang dan smash disertai dropshot, diawal gim ke-1 skor sama 8-8. Penempatan pendek di net yang gagal dari Jorji membuat pindah service.
Permainan yang stabil dari Aya Ohori dengan konsisten smash dan lop panjang nampak membuat Jorji sedikit kewalahan. Sehingga Jorji ketinggalan 11-16.
Seakan tidak mau berlama-lama di gim ini, Aya terus melancarkan smash di sisi yang menyulitkan untuk dijangkau Jorji. Pertahanan yang koyak dari Jorji, membuatnya kalah di gim ke-1 dengan 15-21.
Aya Ohori tunggal putri Jepang. Saat ini berada di peringkat 3 dunia. (Foto: BWF)
Gim 2
Masuk gim ke-2, kedua pemain tidak merubah gaya permainan. Masih sama dengan gim ke-1, kedua pemain tetap bermain keras dengan smash dipadu dropshot. Permainan yang cepat membuat Jorji sempat memimpin skor dari Aya 5-3.
Bermain sama-sama ulet, saling mengejar poin tak terelakkan lagi hingga 8-8.
Selepas pindah service, Jorji melakukan kesalahan beruntun 3 kali. Keuntungan bagi Aya, Jorji tertinggal 8-11. Interval pertama gim ke-2 milik wakil Jepang Aya Ohori.
Seakan tidak mau memberikan kesempatan mengejar kepada Jorji, Aya main gaspol dalam bermain. Konsisten dalam bertahan dan smash membuat Jorji makin jauh tertinggal di 12-17.
Berusaha mengejar ketertinggalan, Jorji hanya mendapat 1 poin, pindah service 13-18
Konsisten menjaga jarak dari Jorji, permainan ulet Aya berhasil menyudahi perlawanan wakil Indonesia 13-21.
Di Grup A pada nomor tunggal putri diisi oleh Wang Zhiyi (China), Gregoria Mariska Tunjung, Busanan Ongbamrungphan (Thailand), Aya Ohori (Jepang). (*)